PENGAMAN JELANG HARI RAYA IDUL ADHA, POLISI IMBAU WARGA KUTAI BARAT GELAR TAKBIRAN DI MASJID DAN MUSHOLA

Kutai Barat- Polres Kutai Barat menggelar apel pengamanan malam takbiran dan Hari Raya Idul Adha 1443 H Sabtu malam (9/7/2022)

Apel pengamanan tersebut diikuti oleh ratusan personel gabungan TNI/Polri dan instansi terkait.

Kegiatan dilakukan guna mengantisipasi dan menciptakan situasi yang kondusif pada saat malam takbiran Idul Adha.
Kabagops Kompol I Gede Dharma S, SH menyampaikan, pada pengamanan takbir keliling ini, jajaran Polres Kutai Barat dibantu jajaran Kodim 0912 Kutai Barat beserta instansi terkait.

Semua personel melaksanakan pengamanan malam takbir Idul Adha 1443 H.

“Kepada rekan-rekan personel gabungan yang akan melaksanakan pengamanan malam takbir Hari Raya Idul Adha 1443 H agar melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dan sesuai SOP. Hal tersebut untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif,’ ujar Kompol I Gede Dharma S, SH

Pihaknya mengimbau seluruh masyarakat Kutai Barat agar melaksanakan takbiran di masjid dan mushola, dan tidak menggelar takbiran keliling

Pihaknya berharap pelaksanaan pengamanan malam takbir Idul Adha ini berjalan tanpa ada halangan.

“Semoga dalam pelaksanaan pengamanan, semuanya dapat berjalan dengan baik, dan situasi wilayah hukum Polres Kutai Barat aman terkendali, sehingga masyarakat dapat merayakan malam takbir Idul Adha yang aman dan kondusif,” harapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *