Kubar, Polres kubar melaksanakan pelatihan diksar satpam yang dipimpin oleh Kasat Binmas Akp Mutholib sekaligus membuka kegiatan pada hari ini, di hadiri oleh instansi dan perusahaan yang dilaksanakan di taman budaya sendawar.(10/10/2022)
Kegiatan pelatihan dasar satpam gada pratama ini akan berlangsung mulai dari hari ini senin tgl 10 oktober sampai dengan 16 oktober 2022 selama 1 minggu yang diikuti oleh peserta sebanyak 48 orang dari berbagai perusahaan instansi atau perusahaan yang di pusatkan kegiatan ini di taman budaya sendawar kutai barat.*ucap Kasat Binnmas Akp Mutholib
Kasat Binmas menyampaikan sesuai dengan perpol nomor 04 tahun 2020 tentang pam swakarsa, bahwa tugas dan tanggung jawab satuan pengamanan sangat berat, karena apabila keamanan dan ketertiban di lingkungan perusahaan terganggu maka segala kegiatan operasional dalam instansi/perusahaan bersangkutan akan terhambat dan akan mengakibatkan kerugian yang berdampak pada perekonomian dan menambah angka pengangguran akibat pemutusan hubungan kerja.
Kasat Binmas menjelaskan untuk mencapai hasil yang maksimal dalam pelatihan ini saya harapkan; para peserta mengikuti dengan serius , untuk mendapatkan hasil yang baik dengan memanfaatkan waktu yang ditentukan, dalam mengikuti proses pengajaran dan pelatihan di kelas maupun di lapangan, peserta dapat mengembangkan rasa keingintahuan dengan aktip bertanya kepada gadik atau pengajar yang akan mengajar pada saat mengikuti pelatihan dalam waktu 1 minggu ini.*
Adapun dalam kegiatan pelatihan peserta jangan merasa terpaksa ataupun alasan sakit ikuti dengan senang hati dan serius, dalam hal itu akan diberikan materi tentang peraturan baris berbaris (pbb) interpersonal skill (ips), tugas pokok fungsi dan peranan satpam, kemampuan kepolisian terbatas, beladiri dan lain sebagainya, adapun fungsi satpam adalah guna melindungi dan mengayomi lingkungan kerjanya dari setiap gangguan keamanan serta menegakkan peraturan dan tata tertib yang berlaku di lingkungan kerjanya.
Di tambahkan dengan ini saya ucapkan selamat mengikuti pelatihan ini dengan serius dan penuh rasa tanggung jawab semoga Tuhan melindungi semua dalam menjalankan pelatihan ini.tutup.
HUMAS POLRES KUBAR