GIAT BHABINKAMTIBMAS KAMPUNG BANGUNSARI POLSEK BARONG TONGKOK POLRES KUTAI BARAT

Bhabinkamtibmas Kampung Bangunsari Polsek Barong Tongkok Bripka K.Roziqin melaksanakan sambang dan patroli di Kantor Pos Kecamatan Linggang Bigung Kab. Kutai Barat

Kegiatan Sambang dan Patroli yang dilakukan oleh Bripka K.Roziqin, di Kantor Pos tersebut untuk memantau situasi Kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada Petugas Kantor Pos maupun masyarakat yang datang ke Kantor Pos Kec.Linggang Bigung Kab. Kutai Barat

Dalam kegiatan yang dilaksanakan tersebut Bripka K.Roziqin meghimbau kepada Petugas Kantor Pos dan masyarakat yang datang ke Kantor Pos agar senantiasa selalu waspada dan jangan lengah karena dapat dimanfaatkan oleh para pelaku tindak pidana untuk melakukan aksinya, Apabila ingin memberikan informasi dapat langsung menghubungi Bhabinkamtibmas Bripka K.Roziqin dengan No Hp 085246207999

Kapolsek Barong Tongkok Iptu SUNARTO mengatakan, “ Dengan adanya pelaksanaan patroli dialogis yang dilakukan oleh Anggota Bhabinkamtibmas ini bertujuan untuk memberi rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang sedang beraktivitas sekaligus menumbuhkan rasa percaya kepada Polri dengan kehadiran Polisi di lapangan.” Ungkapnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *