Guna terjalinnya silaturahim dan komunikasi yang baik antara Polri dan Masyarakat, Khususnya di wilayah Desa Binaan, Bhabinkamtibmas Kmp.Benung Polsek Damai Polres Kubar, Melaksanakan Patroli dan Sambang di Kampung Binaan sekaligus menyampaikan pesan kamtibmas untuk bersama-sama menciptakan Situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.
Tak lupa diingatkan agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memberikan himbauan untuk selalu disiplin menerapkan 5 M dengan Memakai masker, Menjaga jarak aman, Mencuci tangan dengan sabun, Menghindari Kerumunan dan Mengurangi Mobilitas di Luar Rumah guna memutus mata rantai penyebaran Covid 19, karena Saat ini kita sedang mempersiapkan menuju status Endemi COVID-19. Di masa transisi ini kita tetap tidak boleh lengah karena penyebaran COVID-19 masih ada di sekitar kita. Tetap waspada dan patuhi protokol kesehatan.
Dalam hal Pelayanan Publik Menuju Polri yang PRESISI tak lupa disosialisasikan No. Contact pelaporan / pengaduan Polsek Damai dan Bhabinkamtibmas dan tak lupa mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat yang telah menjaga kamtibmas yang mantap di wilayah Kampung binaan, yaitu Kampung Benung Kecamatan Damai kabupaten Kubar