Humas Reskubar – Polres Kutai Barat bersama TNI, Satpol PP, BPBD, dan juga Pemerintah Daerah Kab. Kutai Barat (Kubar) melalui Bapak Camat Barong Tongkok Denasius S.Pd, dan Bapak Camat Melak Ramadhan, S.Hut, melaksanakan kegiatan sosial membagi-bagikan masker secara gratis kepada Masyarakat guna mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19), Kamis, (24/09/2020).
Pembagian masker dilakukan langsung oleh Camat Barong Tongkok Denasius S.Pd, di Pasar Jaras dan Pasar Maleo Baru Kec. Barong Tongkok.
Dan juga dibagikan pula di Pasar Olah Bebaya Kec. Melak oleh Bapak Camat Ramadhan, S.Hut.
Pembagian masker tersebut bertujuan meningkatkan kepedulian terhadap Masyarakat dalam menghindari penyebaran virus Corona (covid – 19).
“Agar masyarakat maupun Pedagang menggunakan masker saat beraktifitas sehingga bisa terhindar dari penularan virus Corona (Covid-19),” ujar Camat.
Selain membagikan masker, Pak Camat Barong Tongkok dan Melak juga memberikan himbauan edukasi kepada Masyarakat mengingat pentingnya menggunakan masker di tengah wabah virus Corona (covid-19) yang sekarang ini sedang melanda di beberapa Daerah.
“Dengan diberikannya masker secara gratis diharapkan Masyarakat sadar akan bahayanya virus Corona, sehingga kita saat beraktifitas nanti harus memakai masker guna mencegah penyebaran virus Corona demi kesehatan kita bersama,” ungkap Camat.