Polres Kutai Barat Bagikan Takjil kepada Masyarakat dan Tahanan

Kutai Barat – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, Polres Kutai Barat menggelar kegiatan pembagian takjil pada Jumat (7/3/2025). Acara ini dimulai dengan apel persiapan yang dipimpin oleh Kapolres Kutai Barat AKBP Boney Wahyu Wicaksono, S.I.K., M.H., diikuti oleh Pejabat Utama (PJU) Polres serta anggota Bhayangkari. Sebanyak 150 kotak takjil dibagikan kepada masyarakat di depan Mako Polres sebagai bentuk kepedulian kepada warga yang menjalankan ibadah puasa.

Selain itu, kegiatan serupa juga dilaksanakan di Rutan Polres Kutai Barat. Pada pukul 18.00 WITA, jajaran Polres membagikan 150 kotak takjil kepada para tahanan. Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres KOMPOL Subari, S.Sos., M.H., beserta jajaran pejabat utama lainnya. Kapolres Kutai Barat menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial serta ajang untuk mempererat hubungan antara kepolisian dengan masyarakat, termasuk para tahanan.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin tercipta hubungan harmonis antara Polres Kutai Barat dan masyarakat. Polres juga berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan positif selama bulan Ramadhan, guna meningkatkan nilai-nilai kebersamaan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *