Polsek Melak Gelar Patroli Rutin, Kapolsek Tekankan Pencegahan Kriminalitas Di Tengah Masyarakat

Kutai Barat, Senin, 11 November 2024 – Dalam upaya menciptakan situasi aman dan kondusif di wilayah hukumnya, Polsek Melak melaksanakan patroli rutin sebagai langkah preventif terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban. Kegiatan yang dipimpin oleh Kapolsek Melak, IPTU Hadi Sucipto, S.Kom, ini berlangsung di sekitar Jalan 17 Agustus, Kelurahan Melak Ulu, Kecamatan Melak, Kabupaten Kutai Barat.

Pada pukul 10.00 hingga 12.00 WITA, sejumlah personel Polsek Melak menyapa dan berinteraksi langsung dengan masyarakat sekitar. Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan rasa aman warga serta mengantisipasi tindakan kriminalitas yang mungkin terjadi. Dalam arahannya, IPTU Hadi Sucipto menekankan pentingnya kehadiran polisi di tengah masyarakat sebagai bentuk dukungan untuk Pemilu Serentak 2024, khususnya dalam menjaga Pilkada agar berlangsung aman dan damai.

“Kehadiran kami di lapangan bukan hanya sekadar menjalankan tugas, tetapi untuk menunjukkan bahwa kami ada untuk masyarakat, menjaga dan melindungi dari potensi gangguan keamanan,” ujar IPTU Hadi Sucipto. Ia juga menambahkan bahwa patroli rutin ini adalah wujud komitmen Polsek Melak untuk mendukung terciptanya kondisi aman, damai, dan harmonis di Kutai Barat.

Dengan patroli ini, Polsek Melak berharap dapat memberikan rasa aman serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungannya, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *