Bhabinkamtibmas Polsek Muara Pahu melaksanakan Kegiatan Presisi Polri, giat patroli dan sambang dengan Tokoh Agama masyarakat di Kampung Tanjung laong Kecamatan Muara Pahu Kab. Kutai barat, untuk menyampaikan pesan Kamtibmas sekaligus memberikan himbauan agar dalam pelaksanaan Pilkades Tanjung laong nanti bisa berjalan damai dan aman, serta ikut menjaga kondusifitas di Wilayah Hukum Polsek Muara Pahu.
Kegiatan tersebut dalam rangka menjalin kerjasama dengan warga masyarakat. Pada hari Sabtu tanggal 19 November 2022, pukul 11.00 Wita.
Kapolres Kutai Barat AKBP HERI RUSYAMAN, S.IK, M.H, melalui Kapolsek Muara Pahu IPTU AAN ANWARI mengatakan, tentunya kegiatan seperti ini rutin dilakukan untuk mempererat silaturahmi, selain beramah tamah juga menyampaikan himbauan dan pesan-pesan tentang Harkamtibmas dengan tujuan agar tetap menjaga suasana kamtibmas yg aman dan kondusif diwilkum Kepolisian Sektor Muara Pahu Khususnya Kampung Tanjung laong yang sebentar lagi melaksanakan kegiatan pemilihan Kepala desa.
“Selain itu kita juga memberikan arahan dan himbauan serta saling tukar informasi terkait masalah sosial dan kamtibmas di Wilkum Polsek Muara Pahu.