Polres Kutai Barat dalam Mendukung Ketahanan Pangan, Sat Binmas Sambangi Kampung Empas

Polres Kutai Barat dalam mendukung Ketahanan pangan di wilayah Kabupaten Kutai Barat, Sat Binmas Polres Kutai Barat sinergitas dengan Dinas Pertanian Kabupaten Kutai Barat melakukan pemantauan di Kampung Empas Kecamatan Melak Kabupaten Kutai Barat, Selasa (30/04/2024)

Dalam program ketahanan pangan ini menjadi langkah positif dalam meningkatkan produksi pertanian di wilayah Kampung Empas Kecamatan Melak

Melaksanakan Sambang sekaligus kordinasi kepada Pentinggi kampung Empas Dan PPL Kampung Empas terkait Ketahanan Pangan khususnya tanaman padi yang berada di Kabupaten Kutai Barat.

Kapolres Kutai Barat AKBP Kade Budiyarta, SIK melalui KBO Binmas IPDA Sudarto mengatakan ,”Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas pertanian dan mewujudkan ketahanan pangan di tingkat Kampung dalam kegiatan ini juga sebagai bentuk kolaborasi dan koordinasi antara Kepolisian dengan pemerintahan Kampung dalam menghadapi berbagai tantangan di bidang pertanian.

“Harapannya, program ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat petani dan menciptakan ketahanan pangan di Desa Empas tersebut yang berkelanjutan, sehingga dapat menjadi contoh bagi desa-desa lainnya,” Tutur KBO Binmas Ipda Sudarto.

Sementara ditempat terpisah Kapolsek Melak IPTU Hadi Sucipto menyampaikan,”bahwa peran Bhabinkamtibmas sangat penting dalam membina warganya guna mendukung dan mewujudkan program pemerintah untuk menjaga ketahanan pangan nasional.

“Diharapkan Bhabinkamtibmas untuk lebih sering melakukan kunjungan dan pembinaan kepada para petani di wilayah binaannya, ajak masyarakat untuk terus melakukan kreativitas dalam pertanian,” ujar Kapolsek.

“Jadi kehadiran Bhabinkamtibmas selain untuk memotivasi petani untuk lebih giat dalam bertani sekaligus ikut membantu warga agar terus semangat dalam bercocok tanam, sehingga diharapkan hasil panen bisa melimpah guna mendukung ketahanan pangan nasional,” tutupnya, tutup Kapolsek.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *